Pra TMMD ke-112 Kodim 0809 Kediri Diawali Renovasi Rumah Ibadah

    Pra TMMD ke-112 Kodim 0809 Kediri Diawali Renovasi Rumah Ibadah

    KEDIRI - Kodim 0809/Kediri untuk pelaksanaan Pra TMMD ke-112 sudah diawali dengan sasaran pembangunan fisik di wilayah Desa Kalipang Kecamatan Grogol Kabupaten Kediri.

    Salah satunya pengerjaan pengerasan jalan sepanjang 3.700 meter yang menghubungkan jalan tembus Kabupaten Kediri-Nganjuk. 

    Disusul renovasi perbaikan Musholla Al Amin di Dusun Krampyang dan renovasi perbaikan Pura di Dusun Kalinanas Desa Kalipang Kecamatan Grogol Kabupaten Kediri.

    Danramil 05/Grogol  Kapten Chb Tommy Wibisono mengatakan, pelaksanaan TMMD ke-112 di fokuskan renovasi rumah ibadah dan jalan penghubung.

    "Tujuan dibangunnya tempat ibadah yaitu sebagai sarana ibadah dan musyarawah bagi warga masyarakat yang ada di Desa Kalipang Kecamatan Grogol, " ucap Tommy, Rabu (8/9/2021)

    Lanjut Tommy bahwa untuk pembangunan pengerasan jalan dikerjakan sebagai sarana transportasi masyarakat penduduk dalam rangka mempermudah dan meningkatkan hasil usahanya. 

    ”Hari ini kita cicil perbaikan rumah ibadah musholla Al - Amin dan Pura umat Hindu d wilayah Desa Kalipang yang masing-masing masih 10 persen pengerjaannya, " tuturnya.

    Danramil 05/Grogol berharap dengan dilaksanakan perbaikan pengerjaan pengerasan jalan penghubung antar Kabupaten Kediri-Nganjuk masih mencapai 400 meter atau 10, 8 persen pengerjaanya.

    Sedangkan rencana awal sepanjang  3.700 meter yang diharapkan bisa terealisasi dengan lancar sesuai yang direncanakan, " ungkap Danramil Grogol.

    Meski masih pada tahap Pra TMMD, namun pekerjaan gotong royong antara masyarakat dengan TNI dari Kodim 0809/Kediri, terlihat bersemangat dan warga cukup antusias dengan adanya TMMD ini.

    Pra TMMD ke-112 Kodim 0809/Kediri tahun 2021 di Desa Kalipang Kecamatan Grogol Kabupaten Kediri mulai dikerjakan dengan diawali renovasi pura dengan membongkar keramik dan pasang instalasi listrik.

    Untuk Musholla Al Amin pengerjaan bongkar genteng, pondasi tempat wudhu dan TPA. Sedangkan untuk pengerjaan pengerasan jalan dalam proses penataan batu koral. (pri)

    KEDIRI
    Prijo Atmodjo

    Prijo Atmodjo

    Artikel Sebelumnya

    Kegiatan Pra TMMD Kodim 0809 Kediri Wujud...

    Artikel Berikutnya

    Pra TMMD ke-112, Danramil 0809/05 Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Bakamla RI Berhasil Bantu MV Lena Alami Kerusakan Kemudi di Laut Natuna Utara
    Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Bagikan Alkitab dan Bacaan Rohani untuk Gereja GPIB di Sei Manggaris
    Jelang Pilkada Serentak, Panglima TNI dan Kapolri Hadiri Doa Bersama Lintas Agama di Semarang

    Ikuti Kami